Jumat, 18 Maret 2011

Arema Indonesia Belum Menyerah

MALANG - Terpaut 10 poin dengan pemuncak klasemen Persipura Jayapura belum membuat Arema FC patah arang. Tim yang baru saja digelontor empat gol oleh Jeonbuk Hyundai Motors ini masih memendam dalam-dalam kata menyerah.

Manager-Coach Arema Miroslav Janu masih sangat yakin bisa mengejar perolehan poin Mutiara Hitam melihat situasi di putaran dua Indonesia Super League (ISL). Optimisme itu didasarkan pada hitung-hitungan jumlah laga, dimana Arema lebih banyak memainkan laga home.

Tim dengan warna kebesaran biru masih akan melakoni delapan kali laga home di putaran dua. Sedangkan pertandingan di luar kandang hanya tersisa empat pertandingan, setelah Arema mengalami kekalahan ganda di kandang Persipura Jayapura dan Persiwa Wamena.

Kondisi sebaliknya bakal dilakoni Persipura yang harus menghabiskan sisa kompetisi dengan laga luar kandang. Untuk itu, Miro meminta timnya membabat habis semua angka di Stadion Kanjuruhan serta mendulang poin di kandang lawan.

Kekalahan sekali saja hukumnya haram bagi Singo Edan karena akan menenggelamkan mereka di persaingan gelar musim ini. “Arema diuntungkan banyaknya laga home. Saya membuat hitungan dan kita masih berpeluang mengejar angka Persipura,” demikian keyakinan Miroslav Janu.

Empat lawan untuk partai luar kandang adalah Persiba Balikpapan, Pelita Jaya, Semen Padang serta Persijap Jepara. Kalkulasi teknis, hanya Semen Padang yang paling sulit ditaklukkan mengingat prestasinya mengalami peningkatan memukau musim ini dengan bertengger di papan atas.

Keuntungan lain bagi Miro, pemainnya kembali bergairah setelah terjadi kesepakatan dengan manajemen soal pembayaran gaji. Jika gaji tidak lagi terlambat, maka dirinya optimistis tim bakal tampil dengan kekuatan yang sesungguhnya setelah menggelepar di empat laga.

Pekerjaan pertama yang harus dituntaskan adalah membajak poin dari kandang Persiba Balikpapan, 23 Maret mendatang. Performa di Kalimantan Timur bakal menjadi ukuran sejauh mana Singo Edan mampu melewati big match di laga berikutnya kontra Sriwijaya FC.

Kendati kondisi sempat terombang-ambing, Arema sendiri tidak mengubah target membidik gelar ISL. Sebelum musim benar-benar berakhir, Noh Alam Shah dan kawan-kawan tetap mengumbar nafsu mengejar Persipura walau itu semakin sulit.

“Tidak ada perubahan target. Kita akan bertanding semaksimal mungkin untuk mendapatkan posisi setinggi mungkin. Pemain juga belum menyerah karena kompetisi masih panjang,” kata Pelaksana Harian Abriadi Muhara. Ia berharap mental juara membuat Arema mampu mengatasi segala kendala.

Setelah hancur oleh keperkasaan Jeonbuk Hyundai Motors, kini konsentrasi Arema langsung beralih ke ISL. Awal pekan nanti tim berlogo kepala Singa harus bertolak menuju Balikpapan sebagai persiapan laga pada Rabu (23/3/2011) lawan Persiba.

Secara teknis tak ada kendala berarti sejauh ini tim tim Arema. Noh Alam Shah yang sebelumnya sempat cedera dan dipasang di paruh kedua saat menghadapi Jeonbuk, diprediksi bisa kembali ke tim secara penuh untuk memimpin rekan-rekannya di lapangan.
(zwr)


!!!akan sangat berguna jika kalian mengklik iklan yang kami pasang di blog ini untuk membantu berlangsungnya blogaremaisme!!!silakan berkomentar di fb koment...Terimakasih

0 komentar:

Posting Komentar