Kamis, 27 Januari 2011

Roman Bawa Roman

Roman Bawa Roman
Stoper Slovakia Seleksi di Arema


MALANG -Setelah memulangkan stopper asal Togo, Latevi Julies seminggu yang lalu, pelatih Arema, Miroslav Janu kembali mendatangkan stopper asing lagi. Dijadwalkan hari ini, stopper tersebut akan bergabung dengan latihan Arema.
‘’Sekarang susah cari stoper asing, karena yang bagus sudah gabung dengan klub. Sekarang kita hanya ada empat pemain asing. Nanti tanggal 28 (hari ini) datang satu stoper asing untuk seleksi,’’ ungkap Miro, kemarin sore.
Pelatih asal Republik Ceko ini berteka-teki perihal stopper seleksi yang akan datang ke Arema. ’’Ini stoper asing baru, belum main di Indonesia, kita lihat nanti,’’ sebut Miro yang tampaknya sudah siap tanpa stopper asing di Liga Champions Asia.
Pasalnya pendafataran untuk pemain tampil di Liga Champions Asia adalah 1 Februari. Apalagi jika Arema harus melakukan seleksi stopper asing baru, pengurusan kongtrak dan kelengkapan administrasinya pasti butuh waktu.
‘’“Sepertinya kita hanya empat pemain asing di LCA, tanpa stopper asing. Susah untuk dapat KITAS sampai batas terakhir tanggal 1 Februari. Kita ada stoper lokal bagus, dan kita bisa turunkan stoper lokal di LCA,’’ jelas Miro.
Stoper asing seleksi yang bakal bergabung ini pun lebih dipersiapkan Arema untuk kompetisi Liga Super dan Piala Indonesia. Lalu siapakah stopper asing yang bakal datang untuk mengadu nasib di Arema ini?
‘’Temannya Roman yang akan datang dan ikut seleksi. Namanya juga Roman. Tapi saya tidak tahu nama lengkapnya. Menurut rencana akan datang hari Sabtu,’’ jelas Sekretaris Tim Arema, Muhammad Taufan perihal stopper asing seleksi itu.
Sementara itu saat dikonfirmasi kepada Chmelo Roman, gelandang Arema asal Slovakia ini membenarkan bakal membawa teman senegaranya ke Arema. Roman pun mengaku, nama temannya itu adalah Roman, yang nama lengkapnya Roman Golian. Dia terakhir tercatat sebagai pemain FK LAFC Lučenec, klub Divisi 1 Slovakia.
‘’Ya, teman saya Roman rasa Eropa. Nama lengkapnya Roman Golian. Saya belum tahu kapan dia datang, mungkin Sabtu dia akan datang ke Arema,’’ ungkap Roman perihal Roman temannya yang akan ikut seleksi di Arema.
Perihal kualitas Roman untuk posisi stopper ini, Chmelo belum bisa memastikannya. ’’Lihat nanti, main bagus atau tidak, karena disini gaya permainannya beda,’’ yakin Roman saat disinggung kemampuan rekannya itu.
Miro sendiri tampaknya cukup berminat pada stopper asal Slovakia ini. Pasalnya mantan pelatih Slavia Praha ini sudah menyampaikan kepada manajemen, tak ingin memiliki stopper dari Kamerun, karena dikhawatirkan bermasalah seperti Pierre Njanka.
Untuk tinggi pemain khusus posisi stoper, Miro memberi batas minimum 185 centimeter. Jika itu bisa dipenuhi Roman Golian berpeluang untuk menggantikan posisi Njanka yang memilih hengkang ke Aceh United di kompetisi Liga Primer Indonesia. (bua/avi)



Terimakasih

0 komentar:

Posting Komentar